Home » , » “LEBIH DEKAT DENGAN BUPATI KUANTAN SINGINGI H. SUKARMIS” Pernah Gagal Jadi Kepala Desa, Namun Sukses Jadi Bupati

“LEBIH DEKAT DENGAN BUPATI KUANTAN SINGINGI H. SUKARMIS” Pernah Gagal Jadi Kepala Desa, Namun Sukses Jadi Bupati

Written By SEDI SUGANDA on Selasa, 23 April 2013 | 16.57.00


pembangunanw
Siapa yang tak  kenal dengan sosok H. Sukarmis di Kabupaten Kuantan Singingi. Dia adalah Bupati dua periode di negeri yang terkenal dengan jalur ini. Ia dikenal oleh semua kalangan, Bahkan ia sukses menempatkan dirinya sebagaimotivator bagi anak muda di Kuansing dalam merengkuh cita-cita.
Pria kelahiran 1956 asal Kenegerian Sentajo ini dikenal suka bergaul dengan semua kalangan. Tidak peduli strata seseorang itu apa, Nanum Sukarmis selalumenjaga hubungan baiknya dengan semua orang. Sehingga wajar, dengan pergaulan yang telah dibinanya bertahun-tahun dengan semua pihak sukses mengantarkannya sebagai orang nomor satu di negeri ini.
Dibalik kesuksesannya memimpin Kabupaten Kuantan Singingi, Sukarmis meraihnya bukanlah dengan instan. Disamping suka bergaul, dirinya juga tidak enggan untuk belajar dari kesalahan masa lalu. Ternyata, sebelum suami Hj Juita Alfis ini terjun ke dunia politik, Sukarmis pernah mencoba peruntungan untuk menjadi seorang kepala desa di salah satu desa yang ada di Sentajo. Keinginannya sangant kuat untuk menjadi kepala desa gagal didapatkannya.
Saya pernah gagal menjadi kepala desa, kalaulah saya jadi Kades, alangkah bagusnya riwayat hidup saya, tapi Allah berkehendak lain kepada saya,”kata Sukarmis di hadapan ratusan kepala desa di Balai Adat Teluk Kuantan, akhir pekan lalu. Kenapa Kepala Desa yang diinginkan Sukarmis ? Ia menjawab, tugas seorang kepala desa itu sangat mulia dan dekat rakyat. Lantas setelah gagal menjadi kepala desa, baru ia memilih dunia politik untuk bisa berbuat lebih banyak kepada masyarakat.
Di dunia politik, sukarmis aktif di Partai Golkar. Selama dua periode ia menjadi anggota DPRD Indragiri Hulu dan selama dua periode pula Sukarmis menjadi ketua DPRD di Indragiri Hulu dan Kuansing. Berbekal pengalaman dan pergaulan, Sukarmis ikut bertarung untuk merebut kursi Bupati Kuantan Singingi pada tahun 2006, dan ia sukses mendapatkannya. Sukarmis kecil memang tidak pernah bercita-cita jadi Bupati. ‘ Setelah saya tumbuh, saya memang bertekad harus membangun dan memajukan negeri saya, ujarnya.
Periode pertama, 2006-2011, memang tidak pernah berhenti membangun Kuansing. Sehingga Sukarmis dijuluki banyak kalangan sebagai Bapak Pembangunan. Sukses kepemimpinan pada periode pertama, menobatkan ia sebagai bupati pilihan rakyat yang kedua kalinya, pada pilkada 2011 lalu. Tentunya ia akan memimpin Kabupaten untuk ini hingga 2016 mendatang.
“ Dari kepala desa yang tidak jadi, sekarang saya jadi Bupati. Ini adalah hasil dari sebuah kerja keras selama ini. Jadi, bukan berarti saya tidak ada gagal. Itu tadi, saya pernah gagal jadi kepala desa di Sentajo, kata Bupati Kuantan Singingi ini.  (Riau pos for Humas Kuantan Singingi)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Kuansing_Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger